Resep Bobobi kopong isi keju oleh Erisa waspadi
Dibawah ini adalah resep memasak Bobobi kopong isi keju. Resep Bobobi kopong isi keju yang dibuat oleh Erisa waspadi bisa disajikan .
Resep Bobobi kopong isi keju
Porsi:
Bahan-bahan
- 2 ubi jalar ukuran sedang
- 8 sdm tepung tapioka
- 2 sdm tepung maizena
- 4 sdm gula pasir
- Secukupnya garam
- Keju dan atau coklat untuk isian
Langkah
Kupas, cuci bersih dan potong2 ubi jalar
Kukus ubi jalar hingga lunak dan mudah dihancurkan. Kurleb 5 menit
Hancurkan ubi jalar dengan garpu, tambahkan gula dan sedikit garam. Aduk hingga tercampur rata. Lakukan ketika ubi habis diangkat, agar gula pasir dan garam bisa menyampur sempurna dengan adonan
Tambahkan tepung tapioka dan maizena, uleni hingga kalis (tidak menempel)
Diamkan adonan kurleb satu jam pada wadah tertup dengan suhu ruang. Selagi menunggu potong kotak kecil2 coklat batang dan keju
Setelah adonan ready, ambil sejumput adonan, bentuk bulat2 dengan isian yang sudah disiapkan
Panaskan minyak dengan api sedang, goreng adonan bobobi dengan menekan nekan hingga mengembang. Kunci dari bobobi kopong adalah ketelatenan anda dalam menekan nekan bobobi ketika digoreng. Tapi hati2 jangan sampe isiannya keluar yah ??
Goreng hingga mengembang dan kecoklatan. Bobobi siap disikat selagi masih hangat??
Itulah tadi Resep Bobobi kopong isi keju, Semoga bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan resep masakan lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Bobobi kopong isi keju diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Bobobi kopong isi keju By Erisa waspadi diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Bobobi kopong isi keju By Erisa waspadi dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2016/12/resep-bobobi-kopong-isi-keju-by-erisa.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.