Resep Sambal Terasi Tahan Lama oleh Eera Harun
Berikut ini adalah resep masakan Sambal Terasi Tahan Lama. Resep Sambal Terasi Tahan Lama yang dishare oleh Eera Harun cukup untuk .
Resep Sambal Terasi Tahan Lama
Porsi:
Bahan-bahan
- 10-12 Buah Cabe besar, buang bijinya, potong2 kurleb 2 cm
- 15 Siung Bawang merah, kupas, potong masing2 jd 3 bagian
- 10 Siung Bawang Putih, kupas, potong masing2 jd 3
- Cabe rawit sesuai selera, msing2 tusuk dgn pisau sedikit
- (Saya kurleb 40 buah cabe rawit)
- 3 Buah Tomat ukuran sedang, potong masing2 6 bagian
- 2 Bungkus terasi sasa
- 6 Butir kemiri
- secukupnya Gula, garam, & Kaldu sapi bubuk
Langkah
-
Goreng bawang merah & putih sampai kecoklatan. Sisihkan. Goreng cabe merah & rawit sampai layu, sisihkan. Goreng tomat sampai layu, sisihkan.
-
Uleg kemiri & terasi sampai halus. Sisihkan.
-
Blender bawang merah, bawang putih, cabe rawit, cabe merah, & tomat sampai halus.
-
Masukkan kembali sambal yg sudah diblender dlm wajan, beri minyak secukupnya, masukkan kemiri & terasi, gula, garam, serta kaldu bubuk. Nyalakan api. Tumis sampai warna menjadi merah tua. Matikan api. Tunggu benar2 dingin. Masukkan dalam kemasan tertutup dr kaca. Simpan di kulkas.
-
Jika mau dihidangkan, ambil beberapa sendok, biarkan di suhu ruang sampai sambal meleleh kurleb 15 menit.
-
Tips 1 : cabe rawit ditusuk sedikit untuk menghindari cabe rawit meletus saat digoreng.
-
Tips 2 : Cuci toples kaca beberapa jam sebelum digunakan agar benar2 bersih (tdk lgsg digunakan stlh disimpan lama di lemari penyimpanan), keringkan dgn sempurna, br digunakan. Tempat penyimpanan yg benar2 bersih & kering berpengaruh pd ketahananlamaan sambal.
Itulah tadi Resep Sambal Terasi Tahan Lama, Semoga saja berguna untuk anda.Untuk mendapatkan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Sambal Terasi Tahan Lama diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Sambal Terasi Tahan Lama Oleh Eera Harun diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Sambal Terasi Tahan Lama Oleh Eera Harun dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2016/12/resep-sambal-terasi-tahan-lama-oleh.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.