Resep Pizza suka-suka oleh Ita Agustin
Dibawah ini adalah resep Pizza suka-suka. Resep Pizza suka-suka yang dibuat oleh Ita Agustin bisa disajikan 2 porsi besar.
Resep Pizza suka-suka
Porsi: 2 porsi besar
Bahan-bahan
- Bahan water roux :
- 50 gr tepung terigu
- 250 ml air
- Bahan dough :
- 500 gr tepung terigu (boleh cakra/segitiga biru)
- 2 1/2 sdt fermipan
- 1 1/2 sdt gula
- 1 sdt garam
- 100 ml air hangat
- 125 ml minyak goreng (kira2 7-8 sdm)
- Bahan saus :
- 1/4 kg daging sapi giling (boleh diganti ayam/udang/ikan)
- 5 bh tomat merah segar
- 5 siung bawang putih
- 1 siung bawang bombay
- 1/2 sdt lada
- 2 sdm saus tomat
- Gula
- Garam
- jika suka Penyedap rasa
- Pelengkap :
- Jagung pipil, rebus dan tiriskan
- Jamur kancing segar, rebus dan tiriskan
- Sosis sapi,potong tipis menyerong
- Bakso sapi,iris tipis
- Bawang bombay,iris tipis memanjang
- Keju leleh
- Keju parut
- Aluminium foil
- Margarin
Langkah
-
Buat pasta water roux terlebih dahulu. Campur air dan terigu sedikit demi sedikit hingga rata (bisa dicampur langsung di wajan). Panaskan diatas api kecil sambil terus diaduk supaya tdk menggumpal (pk sendok aja). Matikan api jika sudah menjadi pasta. Sisihkan hingga dingin.
-
Untuk adonan doughnya campur terigu, fermipan dan gula hingga rata. Masukan pasta water roux yang sudah dingin tadi dan aduk rata. Masukan air sedikit demi sedikit sambil diuleni. Sisakan sedikit air untuk mencampur garam. Terus uleni hingga air habis. Uleni kembali kira2 5 menit lalu masukkan minyak goreng,uleni kembali hingga kalis kira2 5-10 menit. Tutup adonan dengan serbet bersih dan diamkan hingga mengembang kira2 45-60 menit.
-
Sambil menunggu adonan dough mengembang mari kita buat sausnya. Rebus tomat hingga lunak, buang kulitnya, haluskan dan sisihkan. Haluskan bawang putih dan lada, tumis hingga harum. Masukkan bawang bombay dan daging giling, masak hingga daging berubah warna. Kemudian masukkan jus tomat, masak agak lama hingga warna berubah gelap dan masukkan saus tomat, gula, garam, tes rasa dan sisihkan. (Kl mau praktis bs beli saus jadi,pk saus spaghetti jg bs)
-
Kempiskan adonan yang sdh mengembang dengan meninju2 spy angin hilang. Bagi adonan sesuai selera ukuran. Siapkan loyang yang dilapisi aluminium foil dan olesi dgn margarin, pipihkan adonan diatasnya kemudian tusuk2 dgn garpu diamkan beberapa menit.
-
Supaya pinggiran dough terlihat cantik gunting2 dan lipat kedalam. Atau bila pinggiran ingin diisi keju leleh bisa tata keju leleh yang diiris panjang dipinggir dough dan lipat kedalam, tekan supaya tidak lepas saat dipanggang. Siram dough dengan saus, tata di atasnya jagung, jamur, bakso, sosis, keju leleh, bawang bombay dan taburi keju parut. Panggang dengan api sedang hingga matang. Sajikan dengan saus instan hmm yummi.
Demikianlah Resep Pizza suka-suka, Semoga saja anda menyukainya.Untuk menemukan resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Pizza suka-suka diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pizza suka-suka - Ita Agustin diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Pizza suka-suka - Ita Agustin dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2017/03/resep-pizza-suka-suka-ita-agustin.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.