Resep Puding Roti Tape oleh Sandra Agustin
Inilah resep Puding Roti Tape. Resep Puding Roti Tape yang dibuat oleh Sandra Agustin bisa menjadi 15 cup.
Resep Puding Roti Tape
Porsi: 15 cup
Bahan-bahan
- 5 lembar roti tawar, potong2
- 200 gr tape singkong, buang serat sumbunya, lumatkan
- 75 gr gula pasir
- 450 gr susu cair
- 50 gr unsalted butter (kalau mau ganti margarine silahkan)
- 3 btr telur
- 25 gr kismis, rendam air panas, tiriskan, potong jd 2 bagian
- keju secukupnya, parut kasar
Langkah
Aduk gula dan susu sampai gula larut, lalu panaskan susu tadi dan butter dg api kecil, tidak perlu lama cukup sampai butter meleleh semua dan tercampur rata, angkat dan sisihkan. biar agak dingin dikit.
Tata potongan roti tawar dalam cup alumunium, bisa juga menggunakan loyang kaca tahan panas. sisihkan.
Tambahkan telur 1 per 1 pd adonan susu yg sdh hangat, aduk rata. masukkan tape yg telah dilumatkan. aduk rata kembali.
Siram adonan susu telur tape ke cup berisi roti. tekan2 roti agar terendam susu. taburi kismis.
Susun puding pd loyang yg diberi air sedikit. (setidaknya 1/4 bagian bawah cup terendam air) lalu oven pada suhu 180°C selama 20 menit, setelah 20 menit keluarkan puding taburi keju parut, lalu oven kembali 15 menit. keluarkan dr oven... puding siap dihidangkan...
Note: puding ini bisa disajikan panas atau dingin ya... sesuai selera saja... rasanya tetap endeuss???? oya... saat dipanggang puding akan terlihat naik tinggi tp setelah matang akan menyusut... jd tuang adonan jgn penuh2 ya... biar ga meluber didalam oven??... happy baking??
Demikianlah Resep Puding Roti Tape, Harapan kami anda menyukainya.Untuk mencari resep masakan lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Puding Roti Tape diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Puding Roti Tape Dari Sandra Agustin diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Puding Roti Tape Dari Sandra Agustin dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2017/03/resep-puding-roti-tape-dari-sandra.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.