Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang oleh Ella Bamasmus
Berikut ini resep masakan Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang. Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang yang dibuat oleh Ella Bamasmus bisa menjadi 3-4porsi.
Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang
Porsi: 3-4porsi
Bahan-bahan
- 1 ekor ayam pejantan potong 8
- Bumbu Ayam Goreng
- 1 sendok makan ketumbar halus
- 1 sendok makan jinten halus
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh lada
- 1-2 batang daun sereh iris halus
- 1-2 batang daun bawang iris halus
- Sambal Matah
- 10 buah cabe rawit setan (iris bulat)
- 1 buah bunga kecombrang (iris halus)
- 6-8 buah bawang merah(iris)
- 5 lembar daun jeruk
- 4 buah jeruk limau
- 1 batang sereh(keprek)
Langkah
Taburi ayam dengan semua bumbu ayam goreng. Lalu simpan dalam kulkas selama 1 jam atau lebih
Goreng ayam dengan minyak banyak dan panas. Agar ayam renyah diluar lembut didalam. Sisihkan
Membuat sambal matah. Tumis bawang merah, daun jeruk, sereh, bunga kecombrang. Tambahkan gula dan garam secukupnya. Jangan dimasak terlalu lama. Matikan api sirami dengan air jeruk limau
Taburi sambal matah di atas ayam goreng
Resep ini dapat berlaku juga untuk ikan. Recommended: ikan tenggiri
Demikianlah Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang, Semoga berguna untuk anda.Untuk mencari berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang By Ella Bamasmus diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Ayam goreng dg sambal matah bunga kecombrang By Ella Bamasmus dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2018/04/resep-ayam-goreng-dg-sambal-matah-bunga.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.