Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki Oleh Kuntum Prihantini

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki Oleh Kuntum Prihantini
  • Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki oleh Kuntum Prihantini

    Berikut ini adalah resep masakan Chicken Katsu Saos Teriyaki. Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki yang dibuat oleh Kuntum Prihantini bisa disajikan 2 porsi.



    cara membuat Chicken Katsu Saos Teriyaki


    Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki


    Porsi: 2 porsi

    Bahan-bahan

    1. 1 potong daging ayam dada filet
    2. 1 sdt garam
    3. 1/2 sdt bubuk merica
    4. 1/4 sdt penyedap rasa
    5. 1 sdm air jeruk lemon
    6. 1 bh telur
    7. 2 sdm susu cair
    8. 5 sdm tepung terigu serbaguna (aku pakai sajiku)
    9. 100 gram tepung roti (aku pakai mamasuka)
    10. Bahan Saos
    11. 1/2 siung bawang putih (di cincang)
    12. 5 sdm saos teriyaki (aku pakai saori)
    13. 1 sdm saos tiram (aku pakai saori)
    14. Bahan Salad
    15. Secukupnya wortel diserut
    16. Secukupnya kol di serut
    17. 4 sdm mayonaise pedas

    Langkah

    1. Iris memanjang daging ayam dada filet (kalau aku bikin jadi 3 bagian), daging di pipihkan bisa menggunakan gagang ulekan namun jgn terlalu tipis. Setelah itu tusuk2 daging nya dgn garpu agar ketika di bumbukan bisa lbh meresap.

    2. Campurkan garam, bubuk merica, penyedap rasa, dan air jeruk lemon (aduk rata). Lalu masukan daging ayam dada ke bumbu yg sudah di campur tadi aduk sampai merata dan diamkan 30 menit agar bumbu meresap

    3. Campurkan telur dan susu cair didalam 1 wadah, siapkan tepung terigu dan tepung roti di wadah berbeda.

    4. Pertama masukan daging ke tepung terigu guling guling sampai merata (tipis saja), selanjutnya celupkan ke adonan telur dan susu sampai merata, lalu masukan ke tepung roti guling guling sampai merata. Setelah itu masukan ke dalam kulkas selama 30 menit agar tepung roti lebih kuat menempel

    5. Setelah itu goreng daging ayam nya di minyak yang telah panas hingga warnanya kuning kecoklatan matang. Dan tiriskan

    6. Untuk saos nya, tumis bawang putih sampai harum lalu masukan saos teriyaki dan saos tiram. Aduk aduk sampai saos agak mengental

    7. Chicken Katsu Saos Teriyaki siap di hidangkan bersama salad, tambahan saos sambal, dan nasi. Yummy??




    Demikianlah Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki, Semoga berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. koleksi kami hampir satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki Oleh Kuntum Prihantini diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Chicken Katsu Saos Teriyaki Oleh Kuntum Prihantini dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2019/02/resep-chicken-katsu-saos-teriyaki-oleh.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.