Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel oleh @pawonbangbang
Berikut ini cara membuat Jalangkote Isi Kentang Wortel. Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel yang dibuat oleh @pawonbangbang bisa jadi 20 biji.
Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel
Porsi: 20 biji
Bahan-bahan
- Untuk isian :
- 1/2 kg kentang
- 1/2 kg wortel
- 2 siung bawang putih ukuran sedang
- 1 batang daun seledri
- 2 sendok makan minyak
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula pasir
- Secukupnya penyedap rasa ayam
- Secukupnya merica bubuk
- Untuk Kulit :
- 1/4 kg tepung terigu
- 1 sendok makan mentega putih
- 75 ml air matang
- Sedikit garam
Langkah
-
Pertama kupas wortel dan kentang. Lalu potong-potong dadu. Cuci sisihkan. Iris juga daun seledri. haluskan bawang putih dan sedikit garam. Sisihkan
-
Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Masukan kentang terlebih dahulu, aduk rata, lalu wortel.
-
Tambahkan air secukupnya, lalu tambahkan merica bubuk, gula pasir, dan penyedap rasa ayam. Secukupnya saja dulu, lalu koreksi rasa. Kemudian sesuaikan selera. Masukan seledri. Masak sampai air meresap, dan Kentang wortel jadi empuk. Angkat dinginkan.
-
Siap wadah. Campur terigu, mentega putih, dan sedikit garam. Lalu masukan air sedikit demi sedikit. Uleni adonan sampai kalis. Lalu bagi adonan menjadi 10.
-
Siapkan alat membuat mie. Gilas adonan dengan menggunakan aturan nomor 3. Setelah kalis, gilas di aturan nomor 4.
-
Cetak adonan. Saya menggunakan tutup toples sosis yang berjari-jari 10 cm hasilnya 20 biji). Isi adonan dengan 1 sendok isian. Lalu bentuk dan plintir pinggirannya.
-
Panaskan minyak goreng. Untuk menggoreng Jalangkote, dibutuhkan minyak yang cukup banyak. Goreng sampai warnanya kuning keemasan. Angkat.
-
Taraaa... Jalangkote isi kentang wortel sudah siap dinikmati. Selamat mencoba.
Demikianlah tadi Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel, Harapan kami dapat bermanfaat bagi anda.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki sekitar satu juta resep yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel - @pawonbangbang diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Jalangkote Isi Kentang Wortel - @pawonbangbang dengan alamat Url: https://anackay91.blogspot.com/2019/05/resep-jalangkote-isi-kentang-wortel.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.